Kampung Susu Dinasty Tulungagung -->
Jum'at, 18 Juli 2025

Header Menu


Kampung Susu Dinasty Tulungagung

Senin, Januari 02, 2017

Kampung Susu Dinasty Tulungagung Merupakan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kreatif yang berada di desa Sidem, kecamatan Gondang, kabupaten Tulungagung.
Sejalan dengan program presiden Jokowi, semula Kawasan Kampung Susu Dinasty adalah sebuah peternakan sapi perah, Kemudian di tahun 2015 barulah di kembangkan menjadi sebuah Tempat Wisata Edukasi berbasis peternakan.

kampung susu dinasty<

Sebagai Tempat Wisata yang memadukan Edukasi, Kuliner serta Peternakan
Kampung Susu Dinasty memberi pengalaman juga ilmu pengetahuan kepada para pengunjung
berupa Cara merawat hewan ternak, cara membuat makanan hewan yang higienis, pengolahan susu sapi modern, serta pengolahan biogas yang berasal dari kotoran hewan
Paket wisata edukasi Kampung Susu Dinasty di buka untuk semua kalangan
hanya dengan biaya kisaran 30 ribu hingga 50 ribu, Setiap pengunjung bisa mendapat bimbingan langsung dari staf Kampung Susu Tulungagung.
Pengunjung akan mendapat satu botol susu ukuran 250 ml hasil produk Kampung Susu Dinasty
Kemudian di ajak ke kandang sapi, untuk belajar merawat hewan ternak.
Seperti kegiatan membersihkan kandang juga membersihkan hewan agar hewan peliharaan bebas dari bakteri yang berasal dari kotoran dan sisa makanan.
Selanjutnya kegiatan memberi makanan hewan ternak dan belajar cara membuat bahan makanan ternak yang higienis.
Pengunjung juga di beri kesempatan untuk belajar cara memeras susu langsung dari hewan ternak (Sapi) dan mempraktekkan memeras Susu sendiri.
Setelah itu, pengunjung akan di beri edukasi tentang pengolahan kotoran hewan menjadi energi biogas yang bisa di gunakan untuk keperluan sehari hari
Kemudian pengunjung bisa melihat proses pengolahan susu sapi dari awal sampai proses pengepakan dan siap untuk di sajikan

peserta wisata edukasi ksd

Gambar diatas Foto salah satu peserta wisata edukasi di kampung susu Dinasty
Paket wisata edukasi ini banyak di minati anak anak sekolah dari jenjang PAUD sampai Sekolah Dasar.
Pihak orang tua juga sekolah sangat mendukung program Wisata Edukasi Kampung Susu Dinasty , karena selain anak anak bisa belajar juga bisa bermain di wahana permainan Kampung Susu Dinasty ini
Serta menikmati olahan susu sapi yang masih segar, dalam berbagai varian tampilan rasa.
Kebanyakan rombongan anak anak yang datang berasal dari kabupaten Tulungagung juga kabupaten Trenggalek, dengan di dampingi Orang Tua serta pihak Sekolah.
Antusias warga sekitar tidak lepas dari keramahan staf Kampung Susu Dinasty dalam memberi informasi dan pelayanan pada para pengunjung
Selain paket wisata edukasi yang berbayar, Kampung Susu Dinasty Tulungagung juga membuka wisata untuk umum secara gratis
Dengan bebas biaya masuk serta bebas biaya parkir, kecuali hari minggu pengunjung akan di kenakan biaya parkir sebesar 5 ribu untuk sepeda motor dan 10 ribu untuk mobil
Hal ini membuat minat pengunjung semakin banyak yang datang dari berbagai daerah sekitar Tulungagung
Mereka datang membawa semua anggota keluarga, sekedar untuk jalan jalan ataupun menikmati hasil olahan susu dari Kampung Susu Dinasty ini.
Inilah beberapa fasilitas tempat wisata yang ada di Kampung Susu Dinasty Tulungagung yang sangat menarik untuk di kunjungi.
  • Peternakan Sapi Perah

Peternakan Sapi Perah merupakan komoditas unggulan disini, lebih dari 40 ekor sapi yang berada disini,
Setiap hari pemeriksaan kesehatan dilakukan untuk mengecek kesehatan sapi sapi
Kualitas makanan sangat di perhatikan agar kualitas susu yang di hasilkan sempurna
Pembersihan kandang juga Sapi di lakukan setiap pagi, untuk menjaga kebersihan sapi dari bekas makanan juga kotoranya.

memeras susu di kampung Susu Dinasty
Foto di atas adalah pemandangan saat pemerasan susu yang di lakukan pengunjung di dampingi staf Kampung Susu Dinasty Tulungagung

pengolahan biogas di kampung susu Dinasty

Gambar di atas pengolahan biogas yang ada di kampung Susu Dinasty
  • Peternakan Kuda

Peternakan kuda di Kampung Susu Dinasty ada sekitar 5 ekor
Kuda kuda disini lebih di fungsikan untuk para pengunjung yang ingin jalan jalan menunggangi kuda untuk berkeliling kawasan Kampung Susu Dinasty
Dengan membayar 10 ribu untuk anak anak dan 15 ribu untuk dewasa,
Tetapi tidak setiap waktu pengunjung bisa memakai fasilitas berkuda ini, Staf Kampung Susu Dinasty hanya menyediakan fasilitas ini pada jam 8.00 - 11.00 dan 14.00 - 16.00 setiap harinya.
Hal ini untuk melindungi kuda kuda agar tidak terlalu kelelahan mengantar pengunjung

berkuda di kampung Susu Dinasty

Gambar di atas salah satu pengunjung Kampung Susu Dinasty Tulungagung yang menunggangi kuda
  • Peternakan Kucing dan Kelinci

Peternakan Kucing dan Kelinci salah satu hiburan tersendiri buat para pengunjung
Kelinci Kelinci disini sangat lucu dan tidak takut di dekati oleh pengunjung
Seakan mereka sangat bersahabat dan mudah di ajak berinteraksi,
Pengunjung bisa memberi makanan ataupun berfoto ria bersama kelinci

lucunya kelinci di ksd
Gambar di atas salah satu moment pengunjung bersantai dengan kelinci.

Tak mau kalah dengan Kelinci Kelinci, Kucing yang ada di Kampung Susu Dinasty juga sangat lucu
walaupun sedikit sensitif pada pengunjung, dan mereka di kurung dalam kandang. Tetapi mereka sangat menggemaskan bila di dekati, hingga banyak pengunjung mengambil foto bersamanya.
Lihat Kelucuan Kucing di bawah ini
kelucuan kucing di kampung susu dinasty
  • Wahana Permainan Anak

Wahana Permainan Anak di Kampung Susu Dinasty sudah amat memadai, ragam permainan yang bersifat edukasi ada disini
Di desain untuk memberi kenyamanan yang membuat anak anak betah bermain ria
Serta pemandangan hijau yang membuat udara sekitar jadi sejuk.

keceriaan anak bermain di ksd

Gambar di atas sepenggal moment keceriaan anak anak bermain di Kampung Susu Dinasty
  • Kuliner Susu

Kuliner Susu di Kampung Susu Dinasty Tulungagung memiliki keistimewaan citra rasanya, karena terbuat dari perahan susu segar dan di olah secara modern.
Berbagai jenis olahan susu yang di hasilkan seperti produk susu segar, yogurt dan susu pasteriusasi dengan berbagai varian rasa
Bagi pengunjung yang ingin menikmati bisa langsung menuju kantin Kampung Susu Dinasty,
Dapat juga di jadikan cindera mata atau langsung di minum di tempat.

Kuliner di kampung Susu Dinasty
Gambar di atas suasana Kantin Kampung Susu Dinasty saat ramai pengunjung.


Gambar di bawah ini beberapa hasil olahan susu yang di produksi Kampung Susu Dinasty Tulungagung

produk susu dari ksd

Fasilitas pendukung Kampung Susu Dinasty Tulungagung lainnya adalah Tempat parkir yang luas,Mussolla, Aula, Kolam ikan serta toilet.
Perbaikan akses jalanpun mulai di upayakan, jalan yang dulunya bergelombang sekarang sudah di ganti cor
Dan staf Kampung Susu Dinasty juga sudah mengajukan proposal kepada pemerintah terkait untuk segera melakukan pengaspalan akses jalan tersebut.

Inilah denah menuju Kampung Susu Dinasty Tulungagung
dari arah kota Tulungagung ke barat,Sebelum masuk perbatasan Kabupaten Trenggalek.
Terdapat jalan menuju Desa Notorejo kecamatan Gondang, Ikuti terus rute itu sampai ada perempatan yang terdapat jembatan di kiri jalan.
Belok kanan sampai menemukan perempatan Balai Desa Notorejo,
Ambil jalur kiri kemudian berjalan terus, Sampai menemukan pertigaan Masjid.
Kemudian belok ke kiri mengikuti jalur utama tersebut sampai ketemu lokasi Tempat Wisata Edukasi Kampung Susu Dinasty Tulungagung ini



Info Selengkapnya silahkan kunjungi fanspage Kampung Susu Dinasty Tulungagung

Loading